get app
inews
Aa Read Next : 126 Rumah di Serang Banten Terendam Banjir Luapan Sungai Cibereum, Akses Utama Warga Terputus

Lomba Kelurahan Tingkat Regional II, Bupati Zaki Berharap Cisauk Masuk 3 Besar

Sabtu, 29 Juli 2023 | 08:54 WIB
header img
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar berharap, Kelurahan Cisauk masuk tiga besar pada Lomba Kelurahan Tingkat Regional II. (Foto : Pemkab Tangerang)

TANGERANG RAYA, iNewaSerpong.id - Saat ini, Kelurahan Cisauk berada di posisi lima besar kelurahan terbaik nasional Regional II. Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar berharap, Kelurahan Cisauk masuk tiga besar pada Lomba Kelurahan Tingkat Regional II.

"Tentu saja kita berharap Kelurahan Cisauk ini bisa melaju ke tahap selanjutnya yaitu menuju ke tahap tiga besar. Mudah-mudahan Kelurahan Cisauk ini bisa menjadi role model untuk seluruh kelurahan yang ada di Kabupaten Tangerang dan Banten," ujarnya.

Hal itu diungkapkan Bupati Tangerang,  Ahmed Zaki Iskandar saat mendampingi Pj Gubernur Banten, Al Muktabar menerima Tim Klarifikasi Lapangan Lomba Kelurahan Tingkat Regional II di Kelurahan Cisauk, Kecamatan Cisauk, Jumat (28/07/23).

Penilaian dan Klarifikasi

Bupati Zaki membeberkan, kunjungan Tim Klarifikasi tersebut dalam rangka memberikan penilaian dan klarifikasi pada Kelurahan Cisauk.

"Alhamdulillah, Kelurahan Cisauk sudah masuk lima besar tingkat nasional regional II. Kami juga mohon masukan saran, pendapat dan kritiknya terkait dengan kesiapan dari Kelurahan Cisauk ini mengikuti lomba Kelurahan tingkat nasional Regional II," ungkap Zaki.

Bupati Zaki mengucapkan selamat datang kepada seluruh rombongan tim verifikasi dan berharap kunjungan tim verifikasi akan membawa dampak yang berarti bagi kemajuan Kelurahan Cisauk, khususnya bagi perbaikan dan peningkatan pelayanan masyarakat dari Kelurahan Cisauk.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut