Pada kesempatan tersebut, dia juga menyampaikan bahwa semua hasil penjualan dari seri hijab khusus ini akan didonasikan untuk warga Palestina.
"Seri hijab ini akan kita jual di toko dengan harga yang disepakati, dan seluruh hasil penjualan akan langsung kita berikan kepada saudara-saudara kita di Palestina," tambahnya.
"Saya akan mengajak wanita Mandjha untuk mendapatkan desain kerudung saya, di mana semua hasil penjualan kerudung akan disalurkan sepenuhnya kepada sahabat-sahabat kita di Palestina," tulisnya melalui kolom keterangan di Instagramnya.
Igun juga tidak lupa meminta doa agar proyeknya lancar, "Mohon doakan niat baik saya, semoga bisa dinikmati oleh banyak orang. Semoga kalian dapat menikmati kerudungnya, keindahannya, dan kalian dapat ikut berdonasi." (*)
Editor : Syahrir Rasyid