get app
inews
Aa Read Next : Emirat Arab Komit Investasi Rp 638 Triliun, Fokus Energi Terbarukan

IREIS 2023 Jembatani Investor China dengan Pemerintah RI untuk Pengadaan Energi Terbarukan

Selasa, 14 November 2023 | 19:51 WIB
header img
IREIS 2023 menjembatani investor China dengan pemerintah RI untuk pengadaan energi terbarukan. Foto: Ist

JAKARTA, iNews.id - Pertemuan puncak investasi energi terbarukan Indonesia 2023 atau Indonesia Renewable Energy Investment Summit (IREIS) yang berlangsung di Hotel Pullman Central Park Jakarta pada Selasa sore (14/11) telah resmi ditutup.

Menurut Direktur PT Shan Hai Map, Roger Hong Syeb Phearn, selaku pihak penyelenggara, forum yang diadakan pada 13-14 November tersebut dihadiri oleh sekitar 800 perusahaan dari China dan Indonesia, serta diikuti oleh lebih dari 1.500 peserta.

Menurut Roger Hong, Direktur PT Shan Hai Map, forum ini diharapkan dapat membuka peluang komunikasi langsung antara investor dari China dan perwakilan pemerintah Republik Indonesia dalam hal pengadaan sumber energi terbarukan.

"Sebagai negara besar dengan populasi penduduk yang menempati peringkat empat terbesar dunia, Indonesia ke depan memerlukan sumber energi terbarukan untuk menggantikan bahan bakar fosil. Investor China siap untuk berinvestasi di Indonesia dan bersedia melakukan proses alih teknologi kepada perusahaan-perusahaan di Indonesia yang bergerak dalam pengadaan sumber energi terbarukan," jelas Roger Hong saat acara penutupan pada Selasa (14/11).

Selama dua hari penyelenggaraan, fokus PT Shan Hai Map adalah menyampaikan berbagai informasi yang terkait erat dengan bio energi di berbagai perusahaan dunia, termasuk kendaraan listrik dan pembangkit tenaga listrik berbasis sinar matahari.

Editor : Sazili Mustofa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut