get app
inews
Aa Read Next : Asyiik, Libur Lebaran 6 hingga 15 April, Ganjil Genap Jakarta Diliburkan

Sinergi Kodam Brawijaya dan Polda Metro Jaya Bongkar Kasus Curanmor, Diduga Libatkan Oknum TNI 

Sabtu, 06 Januari 2024 | 03:46 WIB
header img
Kodam V/Brawijaya bersama Polda Metro Jaya membongkar kasus dugaan penggelapan kendaraan bermotor yang diduga melibatkan oknum anggota TNI AD. Foto: Ilustrasi/Dok SINDOnews

JAKARTA, iNewsSerpong.id – Kasus dugaan penggelapan kendaraan bermotor yang diduga melibatkan oknum anggota TNI AD, dibongkar oleh Kodam V/Brawijaya bersama Polda Metro Jaya. Pengungkapan ini dilakukan di Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (4/1/2024). 

Kadispenad Brigjen TNI Kristomei Sianturi, pada Jumat (5/1/2024), menyatakan  “Pomdam V/Brawijaya bersama Polda Metro Jaya berhasil mengungkap kasus tindak pidana penggelapan kendaraan bermotor yang diduga dilakukan saudara EI (sipil) dan melibatkan Kopda AS, oknum anggota TNI AD”.

Pomdam V/Brawijaya tengah melakukan proses penyidikan terhadap oknum anggota TNI yang merupakan terduga pelaku. 

Untuk terduga pelaku warga sipil ditangani penyidik Polda Metro Jaya dan Polda Jawa Timur. 

“Hasil penyidikan akan diumumkan secara transparan kepada publik. Jika oknum anggota TNI AD tersebut terlibat dan terbukti bersalah melakukan tindak pidana akan diproses hukum sesuai peraturan dan perundangan yang berlaku,” tegasnya. 

“Langkah ini diambil sebagai komitmen TNI AD dalam penegakan hukum,” tambahnya. 

Berdasarkan informasi dihimpun, terduga pelaku menyembunyikan barang hasil curiannya di Gudbalkir Pusat Zeni Angkatan Darat (Pusziad) Buduran, Kabupaten Sidoarjo. 

Dari informasi beredar terdapat ratusan kendaraan roda dua dan puluhan roda empat berhasil diamankan terkait tindak kejahatan tersebut.

 

Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Jum'at, 05 Januari 2024 - 22:07 WIB oleh Riyan Rizki Roshali dengan judul "Kodam Brawijaya dan Polda Metro Jaya Bongkar Kasus Curanmor di Sidoarjo, Diduga Libatkan Oknum TNI". 

Editor : A.R Bacho

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut