get app
inews
Aa Text
Read Next : Aletra: Mobil Listrik Brand Asli Indonesia, Namun Komponennya Masih Diimpor dari China

Hummer EV Segera Hadir di Indonesia, Lupakan Tesla Cybertruck  

Rabu, 24 Januari 2024 | 05:59 WIB
header img
GMC Hummer EV segera hadir ke Indonesia. (Foto: GMC)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Kabar gembira bagi pecinta mobil listrik di Indonesia, GMC Hummer EV  segera meluncur di Tanah Air, bahkan sebelum Tesla Cybertruck yang dinantikan banyak orang.

Kepastian kehadiran mobil listrik legendaris ini datang dari keterangan resmi Autogroup International pada Senin (22/1/2024).

Autogroup International memastikan bahwa varian SUV dari Hummer EV akan menjadi yang pertama hadir di Indonesia. Mobil listrik berkekuatan 830 daya kuda ini juga telah disiapkan dengan konfigurasi setir kanan untuk pemakaian di Indonesia.

Konversi Mobil Amerika Serikat

Dalam keterangan resmi, Autogroup International menyatakan, "Kami telah berpengalaman dalam melakukan konversi pada mobil Hummer generasi sebelumnya, seperti Hummer H2 dan Hummer H3. Membawa Hummer EV SUV ke Indonesia merupakan hal yang sangat menyenangkan buat kami."

Rob Hill, CEO Autogroup International, menjelaskan bahwa konversi mobil Amerika Serikat dari setir kiri menjadi setir kanan bukanlah hal baru bagi mereka.

Hill menegaskan bahwa konversi yang mereka lakukan telah memenuhi standar ISO 9001:2015 Quality Assurance, dan mereka memiliki izin serta legalitas untuk mendistribusikan mobil-mobil tersebut ke negara-negara setir kanan, termasuk Indonesia.

Sayangnya, Hill tidak memberikan informasi pasti mengenai jadwal kedatangan Hummer EV SUV ke Indonesia. Namun, ia menambahkan, "Hummer EV SUV setir kanan pertama di dunia akan segera dikirim, dan kami telah menerima sejumlah pemesanan dari Jakarta."

Hummer EV SUV yang akan hadir di Indonesia dilengkapi dengan baterai berkapasitas 200 kWh.

Ditenagai oleh tiga motor listrik dengan total kekuatan 830 daya kuda, mobil ini mampu mencapai kecepatan 100 kilometer per jam dalam waktu 3,5 detik dari keadaan diam.

Dengan jangkauan baterai hingga 500 kilometer dalam kondisi penuh, Hummer EV SUV menawarkan spesifikasi yang mengesankan.

Harga globalnya tercatat mulai dari USD105.995 atau sekitar Rp1,5 miliar, yang diperkirakan akan lebih tinggi ketika diperkenalkan di Indonesia. (*)



Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com oleh Wahyu Sibarani dengan judul "Lupakan Tesla Cybertruck, Hummer EV Bakal Hadir di Indonesia".

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut