get app
inews
Aa Text
Read Next : Segini Harganya, Mobil Listrik Mercedes EQE 350 4MATIC AMG Mengaspal di Indonesia

Intip Bocorannya, Ford Sedang Siapkan Mobil Listrik Baru

Rabu, 14 Februari 2024 | 05:01 WIB
header img
Ford siapkan mobil listrik baru. (Foto: Ist)

NEW YORK, iNewsSerpong.id - Sebuah tim pengembangan baru yang dikenal sebagai "skunkworks" telah bekerja secara diam-diam selama dua tahun terakhir untuk mengembangkan platform EV.

Hal itu diungkapkan CEO Ford, Jim Farley, bahwa platform itu difokuskan pada pengurangan biaya dan akan menjadi dasar untuk beberapa kendaraan baru Ford.

Farley menambahkan bahwa platform baru ini merupakan respons terhadap pasar EV yang semakin intens, terutama dengan adanya pemotongan harga yang signifikan dari pesaing besar seperti Tesla.

Harga Bersaing

Meskipun Ford telah meluncurkan beberapa model EV dengan harga bersaing, perusahaan tersebut masih mengalami kerugian besar, dengan kerugian sekitar USD4,7 miliar pada tahun 2023 di segmen mobil listrik.

Platform baru yang dikembangkan oleh tim skunkworks ini akan difokuskan pada pendapatan danprofitabilitas. "EV generasi baru yang diharapkan hadir pada tahun 2026 diharapkan dapat lebih menguntungkan Ford dibandingkan generasi sebelumnya," ujarnya. (*)

 


Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com oleh Wahyu Budi Santoso dengan judul "Ford Diam-diam Siapkan Mobil Listrik Baru, Ini Bocorannya".

 

 

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut