get app
inews
Aa Read Next : Gempa Guncang Wilayah Sumur Banten Berkekuatan M 4,8, Terasa hingga Jakarta

Tuban Jawa Timur Diguncang Gempa Magnitudo 5,6 tidak Berpotensi Tsunami  

Rabu, 03 April 2024 | 17:12 WIB
header img
Gempa berkekuatan Magnitudo 5,6 guncang Kabupaten Tuban, Jawa Timur, pada Rabu (3/4/2024). (Foto: BMKG)?

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Gempa terkini dengan kekuatan Magnitudo 5,6 guncang Kabupaten Tuban, Jawa Timur, pada Rabu (3/4/2024), pukul 16.02 WIB. Gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami.

Menurut analisis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa terletak di koordinat 5.73 Lintang Selatan (LS) dan 112.37 Bujur Timur (BT). Episenter gempa berjarak sekitar 134 kilometer (km) dari arah Timur Laut Tuban, dengan kedalaman 10 km.

"Info Gempa Mag:5.6, 03-Apr-24 16:02:16 WIB, Lok:5.73 LS, 112.37 BT (134 km TimurLaut TUBAN-JATIM), Kedlmn:10 Km," tulis BMKG di situs resminya.

Hingga saat ini, belum ada laporan mengenai dampak gempa yang menyebabkan kerusakan bangunan atau korban jiwa. Namun, BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap gempa susulan yang mungkin terjadi. (*)

 

 


Artikel ini telah tayang di jatim.inews.id dengan judul " Gempa Terkini Magnitudo 5,6 Guncang Tuban Jatim ", Klik untuk baca: https://jatim.inews.id/berita/gempa-terkini-magnitudo-56-guncang-tuban-jatim?_ga=2.242842434.1579118267.1705992746-851077438.1680332012.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut