get app
inews
Aa Read Next : Warga Serpong City Punya Agenda ke Ancol? Ini Rute Naik KRL Commuter Line, Transjakarta dan MRT

Pengguna KRL Commuter Line Punya Istilah Sendiri, Nomor 2 Terkesan Serem

Minggu, 29 Mei 2022 | 16:10 WIB
header img
Ada beberapa istilah bagi pengguna KRL Commuter Line Jabodetabek yang terbilang kocak. (Foto/Ilustrasi : SINDOnews)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Entah siapa yang menemukan istilah-istilah bagi pengguna KRL Commuter Line Jabodetabek, yang pasti terbilang kocak. KRL Commuter Line merupakan moda transportasi massal yang banyak digunakan masyarakat Jabodetabek.

Ribuan penumpang penuh sesak di gerbong KRL pada jam-jam sibuk pagi dan petang hari. Maklum, ribuan masyarakat dari penjuru Jabodetabek masih mengandalkan KRL Commuter Line untuk mobilitas, baik berangkat kerja maupun aktivitas lainnya.

Sebelum pandemi Covid-19, 1 juta orang lebih menggunakan jasa KRL Commuter Line setiap hari. Bagi pengguna KRL Commuter Line tentu sering mendengar beberapa istilah.

Berikut beberapa istilah pengguna KRL Commuter yang telah dirangkum SINDOnews :

1. Roker

Masyarakat Jabodetabek sudah lama menggunakan KRL untuk mobilitas sehari-hari. Bahkan sebelum era Commuter Line, masyarakat sudah berjubel di dalam gerbong kereta. Di beberapa stasiun, biasanya ada penumpang yang naik berombongan.

Bisa jadi mereka ini berasal dari satu lokasi tempat tinggal, atau memiliki tujuan yang sama karena satu kantor. Maka muncullah istilah Roker. Roker bukan merujuk pada aliran musik, tapi singkatan dari Rombongan Kereta. Istilah ini kemudian berlaku general bagi setiap pengguna KRL Commuter Line.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut