Unik, Polisi Filipina Jadikan Toyota Innova Sebagai Mobil Patroli

Wahyu Sibarani
Polisi Filipina saat ini sudah menggunakan Toyota Innova dan Toyota Hilux sebagai mobil patroli. Foto/Autoindustriya.

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Polisi Filipina baru-baru ini menambah armada mobil patroli mereka dengan jenis mobil yang unik yakni Toyota Innova dan Toyota Hilux.

Total ada 11 mobil buatan Toyota yang dijadikan armada kepolisian. Masing-masing adalah 8 unit Toyota Hilux dan 3 unit Toyota Innova.

Kedua mobil itu akan memiliki tugas yang berbeda sesuai peruntukan dari jenis mobil buatan Jepang itu.

Uniknya alasan mobil Toyota itu dipilih sebagai armada kepolisian Filipina adalah durabilitas. Lt Gen Vicente Danao Jr, Kepala Nasional Kepolisian Filipina mengatakan banyak mobil kepolisian mudah mengalami kerusakan karena tingginya penggunaan dan perawatan yang kurang maksimal.

"Saya berharap mobil ini bisa digunakan lebih dari lima atau enam tahun," ujar Lt Gen Vicente Danao Jr dikutip Inquirer.

Sejak 2015 Kepolisian Filipina memang sangat unik dalam memilih mobil patroli. Saat ini mobil yang mereka gunakan rata-rata adalah Toyota Hilux.

Tahun lalu saja Toyota Filipina mengirimkan sebanyak 90 unit Toyota Hilux yang telah dimodifikasi bagian belakangnya itu. Keberadaan mobil itu berbeda dengan kepolisian negara-negara lain.

Editor : Syahrir Rasyid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network