Mau Naik Gunung? Ini Outfit Wajib yang Harus Dipakai

Tim MNC Portal
(Foto: ilustrasi/Freepik)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Tren aktivitas naik gunung belakangan ini terus meningkat. Setiap akhir pekan dan hari-hari libur lainnya, hampir semua gunung di Indonesia dipenuhi oleh para pendaki dari segala usia, pendidikan, hingga profesi.

Mendaki atau naik gunung merupakan kegiatan seru, menantang, menuntut fisik, mental, sekaligus emosi. Meski begitu, mendaki gunung bagi sebagian orang dianggap sebagai aktivitas yang menyenangkan.

Bahkan, sebagian orang secara rutin memiliki agenda untuk bisa mendaki gunung dalam kurun waktu tertentu.

Naik gunung merupakan salah satu kegiatan yang diminati banyak orang. Kegiatan outdoor ini termasuk salah satu olahraga alam yang cukup berat dan menguras tenaga.

Bayangkan saja saat naik gunung, kamu akan melakukan beberapa olahraga sekaligus, seperti berjalan kaki, mendaki, dan menuruni daratan yang bisa dilakukan sambil berlari.

Naik gunung tidak hanya menjadi sarana rekreasi, tapi juga dapat memberikan efek positif bagi tubuh. Sebab, sembari naik gunung, kamu bisa menikmati pemandangan yang indah, udara yang bersih, serta pepohonan yang asri dan menyegarkan mata.

Tak hanya kesehatan fisik saja, tapi naik gunung juga bermanfaat bagi kesehatan mental dan pikiran, lho. Kegiatan ini memang dapat memberikan efek relaksasi dan meredakan stres, sehingga bisa membuat kamu lebih bahagia.

Tapi sebelum mencoba untuk naik gunung, kamu harus melakukan persiapan dengan baik. Terutama bagi kamu para pemula. Hal ini diperlukan demi keamanan dan keselamatan selama menjelajahi alam.

Bagi pemula, sebaiknya pilih medan yang tidak terlalu sulit. Medan tersebut bisa ditingkatkan secara bertahap.

Untuk perlengkapan yang wajib kamu bawa saat naik gunung, seperti membawa tas gunung. Tas gunung atau disebut juga carrier berbeda dengan tas ransel biasa.

Tas ini menyediakan tempat yang besar sehingga muat untuk dimasukkan banyak alat perlengkapan sekaligus, seperti senter, selimut, sweater, pakaian, celana, makanan, minuman, obat-obatan, dan lain sebagainya.

Ukuran tas yang bisa kamu pilih memiliki ukuran yang bervariasi, mulai dari 10 liter hingga 100 liter. Tas yang kapasitasnya 30-50 liter akan cocok digunakan untuk pendakian 1 sampai 2 hari.

Perlengkapan naik gunung selanjutnya yang  wajib digunakan adalah sepatu gunung. Sepatu gunung berfungsi melindungi kaki kita ketika mendaki gunung.

Banyak produk sepatu gunung yang beredar di pasaran, mulai dari produk impor ataupun dalam negeri. Apabila kamu punya bujet terbatas, tapi menginginkan sepatu gunung yang nyaman dan berkualitas, sepatu produk lokal layak kamu beli.

Saat naik gunung kamu juga wajib membawa sandal gunung. Sandal gunung  digunakan di atas gunung. Misalnya setelah mendaki dan sampai di basecamp, kamu bisa memakai sandal gunung.

Sandal gunung bisa kamu pakai saat sedang memasang tenda, memasak, dan aktivitas ringan lainnya di basecamp. Sandal gunung tetap lebih baik dibanding sandal jepit. Sebab, sandal gunung lebih nyaman dan aman. Sandal memiliki tali sehingga tidak mudah lepas dibanding sandal jepit.

Itulah beberapa perlengkapan outfit naik gunung yang wajib kamu miliki.

Perlengkapan naik gunung lainnya bisa kamu dapatkan lewat Tokopedia. Beli perlengkapan naik gunung terbaik di Tokopedia! Dapatkan promo pengguna baru, kurir instan, hingga bebas ongkir. (*)

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network