SERPONG CITY, iNewsSerpong.id - Status Kota Kopi siap disematkan kepada Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Ini pernyataan serius dari Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie ketika membuka Pelatihan Barista Kota Tangsel di Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah.
Benyamin menyampaikan, bahwa wacana pemberian gelar ini berasal dari pembicaraannya dengan beberapa komunitas kopi di Kota Tangsel. Di mana, Tangsel menyediakan banyak sekali kafe kopi berkualitas.
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie membuka pelatihan barista di Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah. (Foto: Humas Kota Tangsel)
Kepada peserta pelatihan, Benyamin Davnie beraharap bagaimana melestarikan kreativitas. Apalagi, sebagai barista untuk meracik kopi tidak hanya membutuhkan standar melainkan inovasi dan ciri khas.
"Kreativitas bisa muncul dari latihan yang terus menerus, mencoba terus menerus. Seperti itu," katanya, akhir pekan lalu.
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie saat buka pelatihan barista. (Foto: Humas Kota Tangsel)
Pada kesempatan itu, selain membuka pelatihan barista, Benyamin juga menutup perlombaan menggambar yang dilaksanakan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) dalam rangka merayakan HUT Kota Tangsel. (*)
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait