Adapun penempatan lokasi bermain layangan ini membuat masyarakat antusias untuk ikut serta. Bahkan pada akhir pekan kawasan tersebut menjadi ramai dikunjungi warga untuk bermain layang-layang.
Salah seorang pengunjung Pantai Maju asal Citayam Dedy Sulistyawan (41) mengatakan bahwa dirinya sengaja membawa dua putranya yang masih kelas 1 dan kelas 4 SD untuk berekreasi sambil bermain layangan dengan putranya.
”Ini kunjungan kami yang kedua ke Pantai Maju. Saya berharap nanti ke depan ada permainan layang-layang lagi ya soalnya anaknya senang banget,” kata Dedy.
Hal serupa diungkapkan Nurhayati (51). Warga Jakarta Barat ini mengaku dengan adanya spot bermain layang-layang ini membangkitkan memori masa kecil yang hampir tergerus oleh waktu.
”Kayaknya ini baru sih saya melihat ada orang main layang-layang di sini. Kemarin-kemarin ini belum ada. Makanya gara-gara melihat itu, saya jadi kepingin main lagi,” pungkasnya. (*)
Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Minggu, 25 September 2022 - 01:05 WIB oleh Yohannes Tobing dengan judul "Tambah Tempat Wisata, Pemprov DKI Jadikan Arena PIK 2 Spot Main Layangan".
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait