JAKARTA, iNewsSerpong.id - Ketua Rukun Tetangga (RT) terpilih di Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat, bikin heboh. Ketua RT terpilih Eko Apriyanto menebar uang tunai dan videonya viral di media sosial.
Video viral tersebut dinarasikan sebagai 'hujan uang'. Dalam keterangan video disebutkan jika peristiwa itu terjadi di Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Minggu (4/12/2022).
Warga yang terdiri dari orang tua hingga anak-anak, tampak berebut mengambil uang kertas dan koin yang jatuh dari atas. Dalam video berdurasi 56 detik itu warga diguyur uang koin hingga uang kertas lembaran Rp2.000.
Eko Apriyanto mengatakan bahwa hal tersebut merupakan wujud rasa syukur. Ia bersyukur atas kemenangannya dalam Pemilihan Ketua RT 07, mengalahkan Ketua RT sebelumnya, yakni Nainggolan."Kalau menurut saya euforia kemenangan ya. Itu wujud syukur dan mungkin teman yang suka bantu saya, yang merasa support saya, mereka bisa euforia seperti itu," tukasnya.
Warga sekitar, Neng Ana, mengatakan, kejadian tersebut bukanlah fenomena alam. Hal semacam itu merupakan tradisi yang sering dilakukan oleh warga sekitar apabila ada keinginan yang tercapai.
"Emang ciri (kebiasaan) di sini beli motor nyawer (tebar uang), beli sepeda nyawer, beli apa aja nyawer. Kalau di daerah sini banyak, engga bisa dihitung," ujarnya kepada wartawan, Senin (5/12/2022).
(*)
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait