Resto Lozari Sajikan Ikan Bakar Polos dan Udang Saos Parappe Khas Makassar  

Syahrir Rasyid

SERPONG CITY, iNewsSerpong.id - Kalau kata seafood bertemu nama daerah Makassar, yang terbayang bagaimana enak dan lezatnya kuliner ikan bakar. Ikan bakar ala Makassar tidak diragukan lagi otentiknya yang khas. Ikan segar dibakar polos dipadu dengan sambel khas yang cukup bervariasi.

Bagi warga Serpong City untuk menikamati khusus kuliner ikan bakar, sebuah resto bernama Lozari Seafood Khas Makassar, siap menggoyang lidah pengunjung. "Namanya Lozari pakai Z untuk menunjukkan bahwa kami beda dengan yang lain," ungkap Chris Japari selaku owner resto tersebut, beberapa waktu lalu.

Ikan Kaneke & Muna

Chris Japari menjamin Lozari menawarkan jenis ikan yang tidak umum tetapi khas Makassar. Chris menyebut sejumlah nama ikan yang menjadi andalan Lozari, di antaranya Kaneke dan Muna. Selain itu, restoran yang berlokasi di Pisa Grande 2 juga menyuguhkan udang sitto (windu) yang dibakar parappe.

Chris mengaku berani membuka resto seafood di Gading Serpong karena wilayah sedang bertumbuh di mana berbagai bisnis terutama bisnis kuliner sangat potensial. "Memang persaingan sangat tajam, namun kami di Lozari punya strategi tersendiri," jelasnya.

Justru semakin ramai sebuah bisnis maka peluang pengunjung juga semakin besar. Persoalannya apakah bisa meraup ceruk pasar di tengah persaingan yang ketat? Itu masalah lain. "Kami selalu optimistis bahwa sajian yang khas dengan pelayanan yang prima itu kunci bertarung di bisinis kuliner," ujar Chris sedikit membeberkan rahasia bisnis. (*)

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network