JAKARTA, iNewsSerpong.id – Mantan Politikus Partai Demokrat, Anas Urbaningrum akan menghirup udara bebas pada Selasa (11/4/2023) dari Lapas Sukamiskin Bandung, Jawa Barat.
Direncanakan sesaat setelah keluar, Mantan Ketua Umum HMI itu akan membacakan pidato kejutan berkaitan dengan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Terkait ramainya pertanyaan terkait isi pidato Mas Anas, dapat kami sampaikan bahwa Mas Anas akan memberikan kejutan pada pidatonya besok," ujar Kornas Sahabat Anas Urbaningrum, Muhammad Rahmad, Senin (10/4/2023)
Isi pidato Anas Urbaningrum tersebut kata Rahmad tidak berkaitan dengan Ketum DPP Partai Demokrat saat ini yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melainkan berkaitan dengan ayah dari AHY, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). "Mas Anas tidak punya urusan dengan AHY tapi memiliki agenda khusus dengan SBY," terang Rahmad.
Sebagaimana diketahui Anas Urbaningrum telah menjalani masa tahanan sejak 2013 silam. Dia merupakan terpidana kasus korupsi Proyek Pusat Pelatihan, Pendidikan dan Sekolah Olahraga Nasional Hambalang Bogor Jawa Barat.*
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait