Biaya Umrah Naik, Jelang Musim Haji

Widya Michella
Ilustrasi. Tiket pesawat umrah jelang musim haji naik (Foto: iNews.id/Inin Nastain)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Menjelang pelaksanaan ibadah haji 1444H/2023M, pemerintah Arab Saudi akan menutup sementara penerbitan visa umrah. Kebijakan itu menyebabkan biaya umrah naik.

Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi secara resmi akan memberikan batas akhir penerbitan visa umrah 1444 pada 14 Dzulqodah atau 3 Juni 2023.

Sedangkan pada tanggal 15 Dzulqodah/4 Juni 2023 menjadi batas akhir keberangkatan umrah.

Kemudian pada 29 Dzulqodah atau 18 Juni 2023, jemaah umrah wajib meninggalkan Tanah Suci. 

Sekjen Afiliasi Mandiri Penyelenggara Umrah Haji (AMPUH), Tri Winarto mengatakan pembatasan itu menyebabkan harga tiket pesawat untuk umrah mengalami kenaikan hingga tiga kali lipat. 

"Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) dikejutkan dengan harga tiket umrah yang sangat tinggi bahkan kenaikan bertahap lebih dari 2 sampai 3 kali,"kata Tri, Rabu (10/5/2023).

Kenaikan di awal musim yang tiket pesawat itu misalnya salah satu maskapai mulai dari harga Rp11 juta naik menjadi Rp14 juta. 

Kemudian harga hotel juga mengalami kenaikan yang siginifikan. 

"Garuda yang 12 sekian sudah menjadi 15 sekian sampai 16 juta," katanya.

Selain itu, PPIU juga harus ekstra hati-hati, mengingat jelang penutupan penerbitan visa umrah karena Arab Saudi ingin fokus menyelenggarakan ibadah haji 1444H. 

Alhasil PPIU dapat mengalami kerugian karena telah memesan tiket penerbangan.

Dia berharap jemaah dapat memahami kondisi tersebut. Selain itu tak lupa pihak travel dan regulator dalam hal ini Kemenag juga harus ikut mensosialisasikan kenaikan harga itu.

"Oleh karena itu memang harus berpikir cermat dan cerdas," tuturnya.

(*)

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network