TANGERANG RAYA, iNewsSerpong.id - Merawat kendaraan bermotor terutama yang usianya sudah terbilang tua sebuah seni tersendiri.
Misalnya, merawat Vespa klasik yang sangat membutuhkan sentuhan "istimewa" agar mesin tetap prima dan penampilan yang elok dipandang mata.
Mengapa butuh sentuhan "istimewa"? Pasalnya, perangkat Vespa klasik sudah pasti usang. Gunanya mencegah potensi kerusakan yang dapat terjadi sewaktu-waktu Terlebih, Vespa memiliki mekanisme sistem yang berbeda dengan motor lainnya.
Perlu Service Berkala
"Perawatan Vespa klasik tidak rumit. Perawatan harus dilakukan berkala agar motor Vespa tidak rewel saat di perjalanan," ungkap Hardy Saputra, seorang pecinta Vespa klasik.
Pria yang akrab dipanggil Toms itu, membeberkan bahwa perawatan itu rutin itu perlu agar Vespa tetap prima. Banyak yang membayangkan merawat Vespa tua sangat repot tidak sepenuhnya benar.
Berikut tips merawat Vespa klasik agar tetap prima :
1. Oli Samping Berkualitas
Vespa klasik masih menggunakan mesin dua tak yang membutuhkan oli samping untuk proses pembakaran. Karenanya, pemilihan oleh samping perlu diperhatikan agar mesin tetap dalam kondisi prima dan tidak menimbulkan kerak.
Penggunaan oli samping juga perlu diperhatikan tagar idak terlalu sedikit atau berlebih supaya mesin bekerja dengan maksimal dan tidak banyak bahan adiktif yang mengendap.
2. Cek Bahan Bakar
Motor Vespa klasik yang tidak digunakan dalam waktu lama akan menimbulkan kerak pada tangki bahan bakar yang bisa menyumbat saluran sistem pembakaran.
Cara terbaik adalah menguras bensin jika motor tidak digunakan selama jangka waktu yang cukup lama. Untuk mencegah munculnya kerak pada tangki bensin. Isilah dengan bahan bakar oktan tinggi seperti pertamax turbo.
Vespa memiliki mekanisme sistem yang berbeda dengan motor lainnya tetapi merawatnya tidak rumit.(Foto : Ist)
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait