Timnas Indonesia U-17 Uji Coba Lawan Barcelona  Juvenil A dan Kashima Antlers 

Andika Rachmansyah
Timnas Indonesia U-17 menjalani latihan. (Foto: PSSI)

JAKARTA, iNews.Serpong.id – Timnas Indonesia U-17 akan menjalani uji coba melawan Barcelona Juvenil A dan Kashima Antlers di Bali. Laga menghadapi Barcelona dijadwalkan pada Rabu (2/8/2023) dan Kashima Antlers U-18, Sabtu (5/8/2023).  

Agenda ini merupakan persiapan Garuda Asia jelang Piala Dunia U-17 2023. “Insya Allah hari Minggu kita akan pindah latihan. Kita akan pindah ke Bali,” kata pelatih Timnas U-17, Bima Sakti di Senayan, Kamis (27/7/2023). 

Bima Sakti menyambut baik laga uji coba itu. Dia mengatakan ini akan berdampak baik untuk para calon pemain Timnas Indonesia U-17. Dia juga bersyukur karena PSSI telah mengatur agenda tersebut. 

“Nanti kita lawan tim Eropa, walaupun klub, paling tidak buat pemain lebih baik karena ketemu pemain-pemain Eropa dan yang pasti nanti di Piala Dunia juga ketemu pemain yang sama,” ujarnya. “Daripada jauh-jauh ke Spanyol, Alhamdulilah mereka lagi di Bali ya kita bersyukur PSSI sudah mengatur dan panitia di Bali juga kasih kesempatan untuk bertanding lawan tim Eropa (Barcelona) dan tim Asia (Kashima).” 

Editor : Burhan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network