Managing Director & CFO iNews Rafael Utomo beserta jajaran pimpinan iNews Media Group di Gedung iNews Tower. (Foto : MPI)
JAKARTA, iNewsSerpong.id - Jadwal launching iNews Media Group yang merupakan bagian dari MNC Group, Kamis (31/8/2023) pukul 20.00 WIB. Tujuannya untuk memenuhi kebutuhan informasi bagi masyarakat.
Managing Director & CFO iNews, Rafael Utomo mengatakan selama ini divisi news MNC cukup besar, sehingga pihaknya melakukan strategi pembentukan sub holding di masing-masing cluster sesuai target viewer atau audience yang ada.
Seperti diketahui, banyak sekali channel atau media-media yang tersebar di seluruh platform MNC, baik di TV, Pay TV, ada sosial media, ada radio. Itu memiliki koordinasi masing-masing.
"Dengan adanya iNews media group itu kita satukan koordinasi," ujar Rafael Utomo di iNews Tower Kebon Sirih Jakarta. Jumat (25/8/2023).
Dengan integrasi antar klaster, maka seluruh informasi yang ada akan tersampaikan lebih cepat dan lengkap serta ujungnya dapat menginformasikan berbagai konten berita lebih baik kepada masyarakat.
"Apalagi kita saat ini berbeda-beda. Ada yang keluarga di rumah itu lebih ke televisi, kemudian para profesional lebih ke portal, dan untuk anak muda lebih sering di media sosial. Kita akan memenuhi kebutuhan di cluster-cluster tersebut," kata Rafael.
iNews Media Group terdiri dari iNews Group, Sindo News Group, IDX Channel Group, Okezone Group, Celebrities Group, Sportstars Group.
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait