Ajang IIMS 2024, Mejeng Motor Listrik Termahal Dibanderol Seharga Rp418 Juta Lebih

Muhamad Fadli Ramadan
Ada motor listrik termahal yang dijual dalam IIMS 2024, BMW CE 04 yang dijual seharga Rp418,8 juta. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNewsSerpong.id – BMW Motorrad Indonesia, melalui PT Layur Astiti Bumi Kencana, meluncurkan motor listrik CE 04 seharga Rp418,8 juta on the road (OTR). Motor itu dipajang diarena IIMS 2024.   

“Motor listrik premium CE 04 adalah pilihan terbaik bagi penggemar motor di Indonesia yang ingin tampil berkelas mengendarai motor berteknologi tinggi yang sangat ramah lingkungan,” ujar COO BMW Motorrad Indonesia, Davy Tuilan.

BMW CE 04 memiliki desain yang sangat futuristik dengan wheelbase atau jarak sumbu roda yang panjang. Dilengkapi dengan beragam fitur canggih dan kekinian, motor listrik ini menampilkan LED headlight dengan Daytime Running Light (DRL) dan Adaptive Cornering Light di bagian depannya. Teknologi ini memungkinkan motor listrik ini untuk menerangi jalan di setiap tikungan.

Pengisian Baterai Cepat

Dari sisi performa, BMW CE 04 dilengkapi dengan motor listrik berdaya 42 hp dan torsi puncak 62 Nm pada 1.500 rpm. Motor ini mampu berakselerasi dari 0-50 km/jam dalam 2,6 detik, dengan kecepatan maksimal mencapai 120 km/jam dan jarak tempuh hingga 130 km.

Fitur quick charging memungkinkan pengisian baterai dari kosong hingga penuh hanya dalam waktu 1 jam 40 menit. Pengisian baterai dari 20-80 persen hanya membutuhkan waktu 45 menit.

Selain itu, terdapat fitur keselamatan seperti Automatic Stability Control, Dynamic Traction Control, ABS Pro dengan cornering ABS, Electronic Reverser, dan layar TFT 10.25 inci dengan split screen yang terintegrasi dengan peta navigasi.

Pengendara dapat memilih antara empat mode berkendara: Eco, Rain, Road, dan Dynamic, sesuai dengan kondisi dan situasi. Mode berkendara ini dirancang untuk memanjakan pengendara. (*)

 

Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Heboh Motor Listrik Termahal di IIMS 2024, Dibanderol Seharga Rumah ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/otomotif/motor/heboh-motor-listrik-termahal-di-iims-2024-dibanderol-seharga-rumah/all.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

 

 

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network