Indonesia Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Satu-satunya Negara ASEAN

Reynaldi Hermawan
Timnas Indonesia satu-satunya negara ASEAN yang lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. (Foto: MPI/Aldhi Chandra)

Timnas Indonesia menjadi satu-satunya negara ASEAN yang berhasil lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Malaysia, Thailand, Vietnam, Myanmar, dan Singapura tersingkir.

Thailand tersingkir secara dramatis. Negeri Gajah Putih itu sebenarnya menang 3-1 atas Singapura pada laga pamungkas Grup C.

Tim berjuluk The War Elephants itu mengumpulkan 10 poin, sama dengan China yang berada di posisi kedua. Selisih gol kedua tim sama, namun Thailand tersingkir karena kalah dalam head-to-head.

Malaysia juga mengalahkan Taiwan 3-1 di laga pamungkas Grup D. Namun, Harimau Malaya finis ketiga dengan 10 poin, di bawah Kirgistan dan Oman. (*)

Editor : Syahrir Rasyid

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network