Ini Bocorannya, Neta Siap Meluncurkan SUV Listrik

Wahyu Budi Santoso
Neta Siapkan SUV Listrik. (Foto: SCMP)

BEIJING, iNewsSerpong.id - Saat ini, Neta siap meluncurkan X, SUV listrik yang akan bersaing di kelas pasar lokal segmen B. Rencanannya, diluncurkan pada 25 Juli mendatang.

Dari desain eksterior, Neta X mengusung desain SUV serba modern yang menghadirkan karakter dinamis pada setiap sisi kendaraan.

Seperti dilansir dari SCMP, untuk sebuah mobil keluarga, Neta X telah mencapai satu ciri penting yaitu kelapangan berkat jarak antar roda hingga 2.770mm.

Pemanfaatan Energi

Selain itu, Neta X mempunyai kapasitas ruang bagasi mobil hingga 508 liter dan jika jok penumpang belakang dilipat bisa mencapai hingga 1.388 liter.

Menambah kepraktisan pada SUV EV ini, juga hadir dengan fitur Vehicle-To-Load (V2L) yang memungkinkan pemanfaatan energi dari mobil ke barang lain untuk aktivitas luar ruangan.

Fitur nyata yang terdapat pada interior Neta X adalah layar infotainment berukuran 15,6 inci yang memiliki fitur pintar seperti bantuan suara Neta Ai.

Untuk fitur keselamatan, Neta X menawarkan teknologi bantuan ADAS termasuk kontrol jelajah adaptif, bantuan penjaga jalur, dan pengereman darurat otomatis, untuk berkendara lebih aman. (*)

 

 


Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com oleh Wahyu Budi Santoso dengan judul "Neta Siap Meluncurkan SUV Listrik, Ini Bocorannya".

 

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network