Catat Kapan Oli Motor Harus Diganti, Pengendara Sering Abaikan

Dani M Dahwilani
Tak sedikit pemilik kendaraan yang abai dengan perawatan sepeda motor seperti penggantian oli mesin. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Populasi sepeda motor di Indonesia mencapai 134.181.607 unit pada 2024, berdasarkan data Korlantas Polri pada 2024.

Namun, banyak pemilik kendaraan yang masih abai terhadap perawatan sepeda motor mereka.

Salah satu perawatan rutin yang sering terlupakan namun sangat penting adalah penggantian pelumas alias oli. Kapan sebaiknya oli motor harus diganti?

Sesuai Anjuran Produsen

Pihak Federal Oil mengungkapkan bahwa umumnya oli motor harus diganti setelah jarak tempuh mencapai 2.000 km, sesuai dengan anjuran produsen.

Jarak ini direkomendasikan bagi motor yang rutin dipakai atau dalam rentang waktu maksimal 3 bulan.

“Kami upayakan selalu dekat konsumen melalui berbagai aktivitas, sekaligus mengedukasi pentingnya melakukan perawatan dengan mengganti oli secara rutin," ujar Herry Hambali, B2C Sales Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI), pada Minggu (28/7/2024). (*)

 

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network