81.405 Pemudik Bakal Padati Arus Balik di Bandara Soetta Hari Ini, Setara Suporter Timnas di GBK

Muhammad Refi Sandi
Arus balik Lebaran 2025 mulai terlihat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, pada H+4 Lebaran, Jumat (4/4/2025). Foto: Dok

TANGERANG, iNewsSerpong.id - Arus balik Lebaran 2025 mulai terlihat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, pada H+4 Lebaran, Jumat (4/4/2025). Hari ini, puluhan ribu pemudik diperkirakan tiba di Bandara Soetta dengan 511 penerbangan.

"Kedatangan (arrival) tercatat 511 penerbangan dengan total 81.405 penumpang," ujar Asisten Deputy Komunikasi dan Legal Bandara Soekarno-Hatta (Basoetta), M. Holik Muardi, saat dikonfirmasi pada Jumat (4/4).

Holik juga mencatat bahwa keberangkatan dari Bandara Soetta masih cukup tinggi, mencapai lebih dari 50 ribu pemudik. Secara keseluruhan, total kedatangan dan keberangkatan di Bandara Soetta mencapai 146.105 penumpang dengan 1.002 penerbangan.



Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network