
OSAKA, iNewsSerpong.id – Live di RCTI kontra Timnas Indonesia dengan Timnas Jepang dalam laga terakhir Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pertandingan sarat gengsi ini akan berlangsung pada Selasa, 10 Juni 2025, pukul 15.00 WIB, dan dapat disaksikan secara live eksklusif hanya di RCTI.
Meskipun skuad Garuda sudah memastikan diri lolos ke fase keempat, pertandingan melawan Jepang tetap menjadi ujian penting dan momentum pembuktian kualitas Timnas Indonesia.
Laga Bermakna Lebih dari Sekedar Poin
Kemenangan atas Jepang akan menjadi sejarah besar dalam perjalanan sepak bola Indonesia.
Tidak hanya akan memperkuat posisi klasemen dan berpotensi menyalip Arab Saudi untuk posisi ketiga, tetapi juga berdampak langsung pada peringkat FIFA Indonesia.
Setelah kemenangan luar biasa atas China yang mendongkrak Garuda ke peringkat 116 dunia, kemenangan melawan Jepang ini dapat membawa Indonesia naik ke posisi 111 FIFA.
Kembalinya Pilar Kunci & Strategi Rotasi Pemain
Pelatih kepala kemungkinan akan memanfaatkan laga ini untuk merotasi skuad, menguji kedalaman tim, serta memberi kesempatan bagi pemain muda untuk tampil sejak menit awal.
Kabar baiknya, dua pemain kunci yang sebelumnya absen karena akumulasi kartu, yakni Marten Paes (kiper) dan Marcelino Ferdinand (gelandang), telah siap kembali memperkuat tim.
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait