JAKARTA, iNewsSerpong.id – Aksi tak senonoh kembali mencoreng rasa aman transportasi publik. Dua pria yang diduga melakukan masturbasi di dalam bus Transjakarta rute 1A kini harus berurusan dengan polisi.
Peristiwa yang terjadi di tengah bus penuh penumpang itu memicu kemarahan dan meninggalkan trauma, terutama bagi penumpang perempuan.
Polisi memastikan kedua terduga pelaku berinisial HW dan FTR telah diamankan dan tengah diperiksa intensif.
Penumpang Rekam Wajah Pelaku
“Benar, saat ini ditangani oleh unit PPA Satreskrim Polres Metro Jakarta Utara,” ujar Kasi Humas Polres Metro Jakarta Utara, Iptu Maryati Jonggi, Jumat (16/1/2026). Motif aksi keduanya masih didalami penyidik.
Video kejadian yang beredar luas di media sosial memperlihatkan suasana bus yang ramai.
Sejumlah penumpang merekam wajah pelaku, meluapkan amarah, dan mendesak agar keduanya segera diturunkan.
Reaksi keras itu mencerminkan kejenuhan publik terhadap tindakan asusila yang berulang di ruang publik.
Jaga Kenyamanan Pelanggan
Manajemen Transjakarta membenarkan insiden tersebut. Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan dan Humas Transjakarta, Tjahyadi DPM, menyatakan pelaku langsung diamankan petugas dan diserahkan ke kepolisian karena mengandung unsur pidana.
Transjakarta juga mengaku memperketat pengawasan melalui briefing dan evaluasi rutin.
“Kami tidak menoleransi segala bentuk tindakan asusila dan berkomitmen menjaga kenyamanan pelanggan,” tegas Tjahyadi.
Ia turut mengapresiasi keberanian penumpang yang sigap melapor, sehingga pelaku bisa segera ditindak. (*)
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait
