Presiden Jokowi Dijadwalkan Resmikan Tol Cibitung-Cilincing pada Juni 2022

Suparjo Ramalan
Presiden Jokowi bakal resmikan Tol Cibitung-Cilincing. (Foto: Okezone)

 

Presiden Jokowi bakal resmikan Tol Cibitung-Cilincing. (Foto: Okezone)

 

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) direncanakan meresmikan Jalan Tol Cibitung-Cilincing pada Juni 2022 mendatang. Saat ini proses pembangunannya masih dilakukan.

Jalan Tol Cibitung-Cilincing sepanjang 34,45 km merupakan bagian dari jaringan Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR) 2. Jalan Tol Cibitung - Cilincing rencananya akan melintasi wilayah Kabupaten Bekasi dan DKI Jakarta.

Kabar peresmian ini disampaikan Wakil Direktur Utama PT Pelindo (Persero), Hambra.

Menurutnya, Jalan Tol Cibitung-Cilincing merupakan 'pekerjaan rumah' lama perseroan sebelum melakukan merger atau penggabungan.

Namun, pasca penggabungan Pelindo I-IV dalam satu payung Holding BUMN Pelabuhan, hingga resmi menguasai seluruh kepemilikan tol, perseroan fokus pada sisi penyelesaian konstruksinya.

"Mudah-mudahan bulan depan (Mei 2022) untuk Seksi 1, 2 dan 3 akan diresmikan Presiden. Ini adalah salah satu proses percepatan pasca merger," ujar Hambra saat ditemui wartawan di kantornya, Kamis (19/5/2022).

Sebelumnya, PT Waskita Karya (Persero) Tbk melalui anak usahanya PT Toll Road telah sepakat melepas seluruh kepemilikan sahamnya (divestasi) di PT Cibitung Tanjung Priok Tollways (PT CTP), Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) pemegang konsesi ruas tol Cibitung-Cilincing.

Waskita melepas porsi kepemilikan saham sebesar 55 persen kepada PT Akses Pelabuhan Indonesia (PT API), anak perusahaan PT Pelindo (Persero) selaku pemegang saham di PT CTP sebesar 45 persen. Alhasil, Tol Cibitung-Cilincing kini 100 persen dikuasai PT API.

Kehadiran Jalan Tol Cibitung-Cilincing sendiri akan melengkapi struktur jaringan jalan di kawasan Jabodetabek, yang telah memiliki tol lingkar dalam kota dan lingkar luar (Jakarta Outer Ring Road/JORR) I yang sudah operasional, dan JORR-2 yang tengah dalam proses konstruksi.

Proyek Jalan Tol Cibitung-Cilincing membentang sepanjang 34 km dan terdiri atas 4 seksi. Seksi 1 yakni Simpang Susun (SS) Cibitung–Gabus Indah sepanjang 12,77 km.

Kemudian, Seksi 2 Gabus Indah–Muara Bakti sepanjang 6,05 km, Seksi 3 Muara Bakti–Kanal Banjir Timur sepanjang 10,64 km, dan Seksi 4 Kanal Banjir Timur-Cilincing selanjang 4,56 km.

Nantinya, ruas tol baru ini juga mendukung akses logistik menuju Pelabuhan Tanjung Priok di Jakarta Utara hingga kawasan industri di sekitarnya, serta akan menyambung dengan Jalan Tol Cimanggis–Cibitung.(*)

 

Editor : A.R Bacho

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network