get app
inews
Aa Read Next : Gunakan Anak Ayam sebagai Aksesoris Kepala, Influencer Dikecam

Hartono Kweefanus Dan Keluarga, Pemilik Biskuit Khong Guan Ternyata Konglomerat Di Filipina

Minggu, 10 Juli 2022 | 13:07 WIB
header img
Pemilik biskuit Khong Guan adalah Hartono Kweefanus dan keluarga, yang juga pemilik perusahaan Monde Nissin. (Foto : Forbes) 

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Biskuit Khong Guan sudah sangat akrab  alias tidak  asing lagi ditelinga masyarakat. Pasalnya, biskuit ini kerap disajikan saat momen Lebaran di Tanah Air.

Adapun pemilik biskuit Khong Guan adalah Hartono Kweefanus dan keluarga. Hartono merupakan salah satu konglomerat dan pemilik perusahaan mi instan dan biskuit terbesar di Indonesia dan Filipina, Monde Nissin.

Hartono Kweefanus dan keluarga menempati peringkat 11 orang terkaya di Filipina pada 2021 versi Forbes, dengan kekayaan mencapai USD 1,95 miliar atau setara Rp28,91 triliun.

Selain menduduki jabatan petinggi di perusahaan miliknya, Hartono juga mengontrol dan berpengaruh besar di perusahaan cabang milik Monde Nissin, diantaranya adalah Monde Land Inc, Monde Rizal Properties Inc, Monde Nissin Singapore Pte Ltd, Monde Nissin UK Ltd, Monde Nissin International Investments Ltd, Monde Nissin Holdings (Thailand) Ltd, Monde Nissin New Zealand Limited, dan All Fit & Popular Foods Inc. 

Sementara adiknya, Hoediono Kweefanus juga menjabat sebagai presiden dan direktur di beberapa perusahaan grup yakni PT Nissin Biscuit dan PT Monde Makkota, lalu direktur Monde Nissin Singapore Pte Ltd, Monde Nissin International Investments Ltd, Monde Nissin Holdings (Thailand) Ltd, Monde Nissin New Zealand Limited, KBT International Holdings Inc, Monexco International Ltd, dan Monde Nissin (Thailand) Co Ltd.

Dikutip dari beberapa sumber oleh MNC Portal Indonesia, awalnya Monde Nissin didirikan oleh pengusaha Indonesia Hidajat Darmono atau juga dikenal sebagai Kwee Boen Twie pada 1979.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut