3. Pulau Surtsey
Pulau Surtsey terletak di Samudera Atlantik, sekitar 30 kilometer dari pantai selatan Islandia. Pulau vulkanik ini merupakan pulau termuda yang muncul pada 14 November 1963, setelah erupsi gunung berapi bawah laut yang berada pada kedalaman 130 meter Laut Norwegia.
Selain itu, tempat ini juga disebut sebagai tempat paling misterius dimana tidak sembarang oleh diperbolehkan mengunjunginya. Hanya segelintir peneliti yang boleh memasuki Surtsey. Itu pun dengan peraturan ekstra ketat. Tak boleh membawa, mengambil, atau mengubah apa pun yang ada di sana.
4. Pulau Bouvet
Pulau Bouvet merupakan sebuah pulau yang berada di bagian selatan Samudra Atlantik dan berjarak 1.000 km dari Kutub Selatan. Ini cukup menjadikan Pulau Bouvet sebagai tempat terpencil di dunia.
Pulau ini juga sempat menjadi tempat paling misterius di dunia lantaran selalu ditutupi kabut tebal. Selain itu, Bouvet juga tidak dihuni oleh manusia. Alasannya adalah karena pulau ini sering terkena badai, yakni sekitar 300 kali dalam setahun.
5. Pulau Sentinel Utara
Tempat terpencil di dunia yang menyimpan banyak rahasia yang berikutnya adalah Pulau Sentinel Utara di Teluk Benggala, dekat Kepulauan Andaman dan Nicobar. Pulau Sentinel Utara ini kabarnya dihuni oleh suku paling berbahaya di dunia.
Menurut Curlytales, suku yang mendiami pulau ini tidak pernah membiarkan peradaban modern memasuki wilayah tersebut. Siapapun yang mencoba mengunjungi pulau ini dikabarkan terbunuh oleh panah dan batu.
Nah, itulah deretan tempat terpencil di dunia yang menyimpan banyak rahasia. Mana nih yang membuatmu paling penasaran?
(*)
Editor : Syahrir Rasyid