JAKARTA, iNews.Serpong.id - Suharso Monoarfa dipanggil Presiden Joko Widodo (Jokowi), Senin (12/9/2022). Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas yang juga mantan Ketua Umum PPP ini mengaku dipanggil Jokowi terkait konflik di tubuh partai berlambang ka’bah itu.
Suharso dan Jokowi turut membahas perkembangan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). "Saya tadi banyak bicara soal itu (PPP) dan soal IKN," kata Suharso di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.
Terkait konflik di PPP, Suharso mengatakan kepada Jokowi akan menyelesaikannya secara baik-baik. "Ya nanti kita selesaikan baik-baik, sudah ya," kata Suharso. Diberitakan sebelumnya, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) resmi mengesahkan Muhammad Mardiono sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 2020-2025. Wakil Ketua Umum DPP PPP Arsul Sani membenarkan hal tersebut. Pengesahan tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM bernomor M.HH-26.AH.11.02 Tahun 2022 yang ditandatangani oleh Menkumham Yasonna H Laoly tanggal 9 September 2022. "Mengesahkan H Muhammad Mardiono sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan Masa Bakti 2020-2025," bunyi surat keputusan tersebut, Jumat (9/9/2022) malam. (*)
Editor : Burhan