get app
inews
Aa Text
Read Next : Prabowo Subianto Dijadwalkan Bertemu Presiden Xi Jinping, Sudah Bertolak ke China

Asal Mula Rumor Presiden China Xi Jinping Dikudeta, Pembatalan Penerbangan hingga Hilang dari Publik

Senin, 26 September 2022 | 13:22 WIB
header img
Xi Jinping (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Jagad maya beberapa hari terakhir dihebohkan rumor soal penggulingan Presiden China Xi Jinping disertai penahanannya oleh Tentara Pembebasan Rakyat (PLA). Sulit untuk mengonfirmasi kebenarannya, tak ada satu pun pejabat China yang memberikan penjelasan, sementara di sisi lain kondisi di Ibu Kota Beijing berjalan normal.

Lantas dari mana asal muasal spekulasi mengenai kudeta militer serta penahanan Xi Jinping? Ini bermula dari teka-teki pembatalan lebih dari 9.000 penerbangan di seluruh China dalam 4 hari terakhir. Bukan hanya itu, perjalanan bus dan kereta api di sekitar Beijing juga dihentikan. Kemudian muncul video yang belum terverifikasi soal kendaraan militer sepanjang 80 km yang dalam perjalanan menuju Beijing.

Spekulasi soal kudeta bertambah menyusul ketidakhadiran Xi Jinping di acara-acara penting beberapa hari terakhir.

Presiden terakhir terlihat di publik saat menghadiri KTT Organisasi Kerja Sama Shanghai (SCO) di Samarkand, Uzbekistan. KTT yang juga dihadiri Presiden Rusia Vladimir Putin itu berakhir pada 16 September.

Setelah itu banyak pengamat terkejut Xi tidak hadir dalam acara Seminar Pertahanan Nasional dan Reformasi Militer China. Posisi Xi digantikan oleh Jenderal PLA yang pernah ditangkap karena memberontak, Li Qiaoming.

“Li Qiaoming, mantan komandan Komando Armada Utara yang sebelumnya diberhentikan karena dilaporkan terlibat dalam “pemberontakan”, tampil menonjol dan dalam foto duduk di barisan depan acara, di sebelah Liu Zhenli, komandan Tentara Komunis China,” kata pengamat politik China, Liu Fangli dan Liang Xin.

Sejak itu Li menjadi pembicaraan netizen soal kudeta di China. Bahkan banyak netizen berspekulasi dia akan menggantikan Xi.

Meski rumor kudeta sudah berlangsung beberapa hari, belum ada seorang pun pejabat yang memberikan penjelasan.

Namun sekalipun benar terjadi kudeta, pastilah PLA sudah mengumumkannya ke publik. Selain itu ketidakhadiran Xi di acara penting disebabkan dia menjalani karantina usai menghadiri KTT SCO.

Soal pembatalan penerbangan, kereta api, dan bus, mungkin disebabkan dampak dari Topan Muifa yang melanda China pekan lalu. Topan meluluhlantakkan bagian timur China, menyebabkan banjir dan merusak infrastruktur.

(*)

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut