4.Hannah Al Rashid
Sama dengan Sophia Latjuba, Hannah Al Rashid juga merupakan artis blasteran. Ia memiliki darah Bugis dan Inggris dari ayah dan ibunya.
Hannah Al Rashid begitu diperhitungkan di dunia hiburan tanah air sejak membintangi sitkom ‘Awas Ada Sule’ (2009). Kini, ia tengah tinggal di London, Inggris bersama sang suami, Nino Fernandez.
5.Tara Basro
Tara Basro lahir di Jakarta, 11 Juni 1990 dari pasangan suami istri Iskandar Basro dan Sukmawati. Ia mewarisi darah Bugis dan Lampung dari kedua orangtuanya.
Di dunia hiburan, Tara Basro adalah aktris yang kerap berperan dalam film-film horor populer. Ia bahkan pernah mendapatkan penghargaan sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik dari Festival Film Indonesia 2015.
6.Kimberly Ryder
Selain berbakat, paras cantik Kimberly Ryder membuatnya begitu diperhitungkan di industri hiburan tanah air. Ia diketahui memiliki darah Bugis, Minang, dan Inggris, sehingga wajah blasterannya begitu mempesona.
Hingga kini, Kimberly Ryder masih membintangi sejumlah judul FTV, sinetron, hingga film. Ia juga banyak dipercaya menjadi bintang iklan berbagai produk ternama.
7.Nycta Gina
Nycta Gina yang melejit lewat tokoh Jeng Kelin ini lahir di Jakarta, 3 November 1984. Tak hanya berdarah Minang dan Aceh, ia juga memiliki darah Bugis dari orangtuanya.
Kini, artis cantik itu telah disibukkan dengan aktivitasnya menjadi seorang ibu. Kendati demikian, ia masih aktif di layar kaca dan membuat konten-konten jenaka di laman media sosial pribadinya.
Itulah 7 artis cantik Indonesia berdarah Bugis. Adakah yang merupakan idolamu?
(*)
Editor : Syahrir Rasyid