JAKARTA, iNewsSerpong.id - Pantai Indah Kapuk 2 (PIK 2) salah satu destinasi wisata yang lagi hits di masyarakat. PIK 2 yang terletak di wilayah Penjaringan, Jakarta Utara, menghadirkan beragam fasilitas keren yang bisa dimanfaatkan sebagai tempat liburan maupun olahraga.
Asyiknya berwisatak ke PIK 2 pengunjung tak perlu mengorek kocek untuk menikmati pantai. Hanya saja bagi pengunjung yang membawa kendaraan baik roda dua maupun roda empat wajib bayar parkir.
Terdapat enam destinasi wisata yang instagramable di PIK 2 :
Pantai Pasir Putih PIK 2
Pantai Pasir Putih PIK 2 menjadi primadona. Luasnya hamparan laut biru dan pasir putih yang membentang di tepi pantai dapat menghipnotis siapapun yang melihatnya.
Tak hanya menikmati keindahan pantainya, tersedianya track dan jalur sepeda dapat digunakan sebagai aktivitas olahraga sepeda dan jogging. Tumbuhan palem di sekitar pinggir pantai membuat rasanya berada di California.
Cove at Batavia PIK
Cove at Batavia PIK berada dipinggir Pantai Indah Kapuk, desain yang mirip dengan suasana Los Angeles membuat tempat ini banyak dikunjungi.
Cocok dijadikan tempat Hangout dan menikmati panorama pantai.
Area cafe terdiri dari dua, outdoor dan indoor yang membuat semakin nyaman.
Pantjoran Pantai Indah Kapuk
Jika Cove at Batavia PIK bernuansa ala Los Angeles, Pantjoran PIK ini menawarkan nuansa Tiongkok yang begitu kental. Mulai dari desain, street art, properti, dan kuliner diberi sentuhan Tiongkok.
Pantjoran ini mengusung konsep pecinan, jadi tak perlu heran jika menemukan makanan yang mengandung babi. Untuk yang muslim tak perlu khawatir di PIK juga terdapat pilihan kuliner halal yang dapat dinikmati.
Editor : Syahrir Rasyid