get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengunjung Monas Kesal Bayar Parkir Rp30 Ribu, Mobil Digembosi Petugas

Parkiran Basement Masjid Istiqlal Bisa Dipakai Jemaat Misa Natal 2022 di Gereja Katedral Jakarta

Jum'at, 23 Desember 2022 | 20:48 WIB
header img
Gereja Katedral Jakarta menyiapkan sejumlah kantong parkir untuk jemaat yang akan mengikuti Misa Natal 202, salah satunya parkir basement Masjid Istiqlal. (Foto : SINDOnews/Isra Triansyah)

Humas Keuskupan Agung Jakarta Susyana Suwadie menyebut, para jemaat yang ingin mengikuti ibadah offline harus mendaftar melalui laman Belarasa.id.

"Karena keterbatasan tempat dan demi kenyamanan umat, maka umat yang akan mengikuti Misa Malam Natal dan Hari Raya Natal harus melakukan pendaftaran," ujar Susyana.

Berikut jadwal Misa Malam Natal dan Hari Raya Natal 2022 di Gereja Katedral :

Sabtu, 24 Desember 2022

Pukul 16.30 WIB: Digelar secara tatap muka atau offline, diprioritaskan untuk jemaat lanjut usia (lansia)

Pukul 19.00 WIB: Digelar secara atau offline dan online melalui siaran langsung dari Gereja Katedral Jakarta

Pukul 21.30 WIB: Digelar secara offline

Minggu, 25 Desember 2022

Pukul 08.30 WIB: Misa Pontifikal digelar secara offline dan online

Pukul 11.00 WIB: Misa anak-anak digelar secara offline

Pukul 17.00 WIB: Misa digelar secara offline dan online

Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Jum'at, 23 Desember 2022 - 14:50 WIB oleh Erfan Maaruf dengan judul "Misa Natal 2022 di Gereja Katedral Jakarta, Jemaat Bisa Parkir di Masjid Istiqlal".

 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut