get app
inews
Aa Read Next : Warga Kota Tangerang Boleh Titip Kendaraan Gratis di Kantor Polisi, Khusus Libur Nataru

Rawan Banjir Akibat Cuaca Ekstrem, Sebanyak 3 Wilayah di Kota Tangerang Jadi Perhatian Khusus

Rabu, 28 Desember 2022 | 07:26 WIB
header img
BPBD Tangerang mewaspadai 3 wilayah di Kota Tangerang yang rawan banjir akibat cuaca ekstrem. (Foto : MPI)

BPBD juga memprediksi air akan masuk ke Kota Tangerang melalui dua aliran sungai, yakni Katulampa dan Angke. Pihaknya telah meminta dinas terkait agar selalu memperhatikan dari kondisi tanggul di dua sungai itu.

"Kami telah berkoordinasi dengan dinas terkait untuk memeriksa kondisi tanggul di dua sungai tersebut," tutur Maryono.

Sementara itu, dia meminta warga untuk mempersiapkan diri menghadapi kondisi terburuk. Tiga poin imbauan juga telah disampaikan kepada seluruh pihak terkait dalam hal mewaspadai potensi banjir besar.

Pertama menyiapkan diri untuk terjadinya bencana banjir. Kedua, menyelamatkan dokumen penting. Sedangkan yang ketiga, masyarakat diminta untuk memeriksa instalasi listrik.

Hal itu dilakukan guna mencegah terjadinya korsleting listrik saat dilanda banjir. "Jaringan listrik yang berusia sudah lebih dari 20 tahun agar selalu diperiksa," katanya. (*)


Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Ini 3 Wilayah Kota Tangerang Rawan Banjir akibat Cuaca Ekstrem ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/news/megapolitan/ini-3-wilayah-kota-tangerang-rawan-banjir-akibat-cuaca-ekstrem/all.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut