JAKARTA, iNewsSerpong.id - Dalam empat hari ke depan, Tol Cileunyi – Sumedang – Dawuan (Cisumdawu) di Jawa Barat rampung, dan beroperasi pada 15 April 2023. Saat ini seksi 1,2, dan 3 tol tersebut telah beroperasi normal dengan lebar 4 lajur. Sementara seksi 4,5, dan 6 baru akan dibuka secara fungsional.
Tol Cisumdawu yang akan difungsikan adalah Seksi 4-6 dan ruas Cimalaka–Dawuan sepanjang 28,2 kilometer. Rencananya, fungsional perdana untuk menghadapi arus mudik akan dimulai pada tanggal 15 April 2023.
“Kita harapkan sudah bisa difungsikan pada saat mudik nanti. Pak Menteri PUPR menyampaikan 15 April bisa selesai jalur ini, sehingga secara fungsional bisa digunakan memperlancar mudik,” jelas Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Senin (10/4/2023).
Berdasarkan penjelasan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Muhadjir mengatakan Tol Cisumdawu akan mempersingkat waktu tempuh dari Cileunyi sampai Dawuan.
Dengan demikian, masyarakat dari Bandung yang akan mudik ke Jawa Tengah tidak perlu ke Cikampek. Mereka bisa langsung ke Jawa Tengah melalui Dawuan.
Hal ini akan sangat membantu mengurai kemacetan di ruas Tol Cipali. Jam operasional Tol Cisumdawu hanya pagi sampai pukul 3 siang. Hal itu lantaran wilayah tol yang berada di dataran tinggi itu rawan berkabut pada malam hari dan dikhawatirkan membahayakan pemudik.
Editor : Syahrir Rasyid