get app
inews
Aa Text
Read Next : Ginting Hadapi Axelsen di Final Indonesia Open Hari Ini

Kalahkan Ayato Endo/Yuta Takei, Leo/Daniel akan Hadapi Ong Yew Sin/Teo Ee Yi 

Selasa, 13 Juni 2023 | 19:28 WIB
header img
Pasangan Daniel Marthin/Leo Rolly Carnando melangkkah ke 16 besar Indonesia Open 2023. (Foto: PBSI)

JAKARTA, iNews.Serpong.id – Pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan berhadapan dengan unggulan delapan asal Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dalam 16 besar Indonesia Open 2023. Tiket melangkah ke babak berikutnya setelah Leo/Daniel berhasil mengatasi perlawan sengit duet Jepang, Ayato Endo/Yuta Takei di di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (13/6/2023) sore dengan skor 23-21, 8-21, dan 21-12.

The Babbies—julukan Leo/Daniel—menjalani pertarungan ketat dengan Endo/Takei sejak awal pertandingan. Kedua pasangan saling mengejar angka hingga mencapai skor 7-7. Namun, Leo/Daniel kehilangan tiga poin beruntun setelah membuat error sehingga sang lawan menjauh di angka 7-10. Setelah itu, mereka sempat mendekat 9-10, tetapi kemudian tetap tertinggal 9-11 di interval gim pertama. 

Selepas jeda, pasangan ranking 10 dunia itu masih terus menempel ketat duet Negeri Sakura. Jual beli serangan terus berlangsung walau mereka masih ketinggalan dua angka dalam kedudukan 13-15. 

Memasuki poin-poin kritis, ganda putra Indonesiai ini tertinggal 14-17 sehingga memutuskan untuk bermain lebih menyerang. Hasilnya, mereka mampu menyamakan kedudukan di angka 18-18 dan kemudian berbalik unggul 19-18 walau skor kembali sama kuat 20-20. Pada akhirnya, wakil Merah-Putih sukses mengamankan kemenangan dengan skor 23-21 di gim pertama. 

Pada gim kedua, performa juara Indonesia Masters 2023 menurun drastis. Mereka banyak melakukan error sehingga tertinggal jauh 2-6. Sementara itu, Endo/Takei mampu memegang kendali permainan yang berlangsung dalam tempo cepat. Mereka terus memperlebar keunggulan menjadi 11-4 di interval gim kedua. Poin demi poin  terus didapat pasangan ranking 28 dunia itu tanpa kesulitan. Alhasil, Endo/Takei menjauh di angka 16-8 dan akhirnya merebut gim kedua dengan skor telak 21-8. 

Pada gim penentuan, The Babbies akhirnya berhasil bangkit dan menemukan sentuhan terbaik mereka. Duet Pelatnas PBSI itu memimpin 6-2 dan menginjak interval dengan skor 11-8. Usai rehat, Leo/Daniel semakin mendominasi dan terus memperlebar keunggulan mereka menjadi 15-9. Mereka berhasil mengunci kemenangan di gim ketiga tanpa kesulitan berarti dengan skor 21-12. (*)

 

 

Editor : Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut