JAKARTA, iNewsSerpong.id – Sebagian masyarakat Indonesia akan memanfaatkan momen libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 untuk bepergian bersama keluarga. Tak jarang, mereka membawa balita untuk menempuh perjalanan jarak jauh.
Apabila membawa balita, disarankan untuk menggunakan mobil atau menggunakan transportasi umum. Pasalnya, sangat berisiko membawa balita untuk bepergian jauh dengan menggunakan sepeda motor.
Meski menggunakan mobil, ada cara yang perlu dilakukan agar balita merasa nyaman di sepanjang perjalanan. Simak tips perjalanan membawa balita saat libur Nataru seperti dibagikan Auto2000.
1. Berhenti secara teratur
Selain untuk meregangkan otot-otot pengemudi, berhenti secara teratur juga dapat membuat balita bisa bergerak setelah duduk sepanjang perjalanan. Disarankan pilih tempat yang aman agar balita bisa bergerak bebas.
2. Sediakan camilan sehat
Bawa camilan sehat seperti buah potong, kacang-kacangan, atau biskuit untuk mengatasi lapar si kecil di perjalanan. Hindari makanan yang berpotensi tumpah atau mengotori mobil dan pastikan untuk memberikan camilan sesuai dengan kebutuhan gizi anak.
3. Jaga suhu dan ventilasi
Pastikan juga suhu di dalam mobil nyaman untuk si kecil. Gunakan tirai atau penutup jendela untuk melindungi mereka dari sinar matahari langsung. Kemudian pastikan juga bahwa ventilasi mobil tetap baik agar udara di dalam mobil segar.
Editor : Syahrir Rasyid