get app
inews
Aa Text
Read Next : Rebut Kembali Ballon d’Or, Messi Puji Erling Haaland dan Kylian Mbappe

Euro 2024: Tanpa Mbappe, Prancis Vs Belanda Imbang 0-0

Sabtu, 22 Juni 2024 | 11:08 WIB
header img
Kylian Mbappe. (iNews.id)

LEIPZIG, iNews.Serpong.id – Tidak diperkuat Kylian Mbappe, Timnas Prancis ditahan Timnas Belanda pada matchday kedua Grup D Euro 2024 di Red Bull Arena, Leipzig, Jerman, Sabtu (22/6/2024) dini hari WIB. Laga berakhir tanpa gol. 0-0.

Mbappe hanya bisa duduk menonton dari bangku cadangan karena cedera patah tulang hidung. Skema permainan Prancis pun berubah dari 4-2-3-1 menjadi 4-4-1-1. Posisi striker diisi Marcus Thuram yang ditopang Antoine Griezmann sebagai second striker. Sementara sayap diisi Ousmane Dembele di kanan, dan Adrien Rabiot di kiri. 

 Pada menit ke-75, Pelatih Timnas Prancis Didier Deschamps memasukkan Kingsley Coman menggantikan Dembele dan Olivier Giroud menggantikan Thuram. Hasilnya, Les Bleus tetap tumpul. 

Usai pertandingan, Deschamps menyemprot lini serangnya yang tampil kurang bertaji. “Mereka (Belanda) sedikit lebih konservatif dari yang saya bayangkan, namun satu-satunya penyesalan saya adalah kami tidak memiliki efisiensi yang cukup,” kata Deschamps usai laga, dikutip Reuters, Sabtu (22/6/2024). “Kami melakukan banyak hal namun sayangnya kami tidak berhasil mencetak gol. Dan jika kami tidak mencetak gol, kami tidak akan pulang dengan tiga poin.”

Meski begitu, Deschamps masih melihat sisi positifnya timnya tetap membawa satu poin dari pertandingan tersebut. “Sekali lagi, pertandingan dengan intensitas tinggi, dan kami ingin mencoba mengulangi penampilan terakhir (kemenangan 1-0 atas Austria), meskipun faktanya kami tidak memiliki banyak (waktu) pemulihan,” ujarnya. “Jadi saya senang dengan apa yang dilakukan orang-orang saya kali ini meskipun faktanya kami tidak seefisien yang saya inginkan.” (*)

Editor : Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut