SERPONG CITY, iNewsSerpong.id - Layanan translate Indonesia Inggris paling akurat ini bisa dipilih untuk mempermudah terjemahan. Apalagi saat bepergian ke luar negeri.
Ada banyak bahasa yang digunakan di Indonesia salah satunya Inggris. Sayangnya, tidak semua orang lancar berkomunikasi dalam bahasa Inggris.
Beruntung, sekarang ada teknologi yang membantu menerjemahkan Indonesia ke Inggris. Berikut ini rekomendasi layanan tersebut.
Layanan Translate Indonesia Inggris
1. Google Translate
Google Translate salah satu yang terbaik untuk melakukan tugas translate. Mendukung berbagai platform, Google Translate dapat digunakan di website hingga smartphone berbasis Android atau iOS.
Selain bahasa Indonesia atau Inggris, Translate besutan Google ini juga sudah mendukung bahasa lainnya, setidaknya ada 109 bahasa yang sudah tersedia.
2. Bing Translator
Bing Translator kembangan Microsoft ini mempunyai kemampuan terjemahan hingga 5.000 karakter. Tak kalah dari Google Translate, Bing Translator juga sudah mendukung sekira 60 bahasa dan dilengkapi dengan fitur pendeteksi otomatis.
Bing Translator juga dapat diunduh ke dalam smartphone berbasis iOS dan Android. Layanan juga bisa diakses menggunakan offline mode, sehingga tak perlu kuota banyak.
3. Yandex Translate
Anda juga tersedia dengan banyak bahasa yang dapat dipilih. Setidaknya pengguna Yandex dapat menerjemahkan bahasa sampai maksimal 10.000 kata.
Yandex juga sudah dibekali dengan fitur seperti voice input, on screen keyboard, dan auto spelling untuk memperbaiki tulisan typo.
4. DeepL Translator
Situs ini juga bisa menjadi alternatif untuk menerjemahkan bahasa. Situs ini digadang-gadang mempunyai satu level lebih tinggi dari yang lain karena DeepL dapat melakukan terjemahan dalam bentuk dokumen.
Pengguna hanya perlu mengunggah dokumen dalam format .doc atau .ppt. Secara otomatis dokumen tersebut akan langsung diterjemahkan ke dalama bahasa yang dipilih.
5. iTranslate
Layanan terjemahan ini mampu menerjemahkan setidaknya 80 bahasa asing. Pengguna bisa mengunduh layanan di smartphone secara gratis.
Layanan ini juga sangat mudah digunakan oleh pengguna. Karena, mempunyai tampilan sederhana dan rapi. Layaknya Google Translate, Anda juga bisa menggunakan layanan dalam mode offline.
Demikian layanan translate Indonesia Inggris Paling akurat yang bisa digunakan. Semoga bermanfaat!
(*)