Syahril menambahkan bahwa PKS sebenarnya adalah partai pertama yang merekomendasikan Rudi Maesyal, sapaan akrab Maesyal Rasyid, untuk maju pada Pilbup Tangerang. Ini ditandai dengan terbitnya SK pada Mei lalu.
"Kemarin, penyempurnaan pasangan bacabup dan bacawabup SK pasangan peserta pilkada yang didukung PKS," ucapnya.
Setelah pengumuman ini, DPP PKS menugaskan DPD Kabupaten Tangerang untuk memanaskan mesin partai dan membentuk tim sukses (timses) demi kemenangan Maesyal-Intan.
"Ketika sudah diputuskan, maka tugasnya adalah memenangkan pasangan yang sudah diresmikan oleh DPP. Kami diinstruksikan untuk memanaskan mesin partai untuk konsolidasi dan membentuk tim pemenangan pilkada," ujar Syahril.
Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com oleh Sujoni dengan judul "PKS Usung Maesyal-Intan pada Pilbup Tangerang karena Rekam Jejak".
Editor : Syahrir Rasyid