get app
inews
Aa Read Next : Diperpanjang, Program DP 0% untuk Kredit Properti dan Kendaraan hingga Desember 2023

Ekonomi Mulai Pulih, BNI Optimistis Pertumbuhan Kredit Sebesar 7 persen

Kamis, 14 April 2022 | 11:33 WIB
header img
BNI Optimistis Pertumbuhan Kredit Sebesar 7 persen di 2022, Foto:Ist

 

JAKARTA, iNewsSerpong.id - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk mencatat kinerja positif di tiga bulan pertama tahun ini. Emiten berkode kode saham: BBNI optimistis dapat mencatatkan kinerja yang baik, dengan pertumbuhan kredit yang berkisar 6-7 persen secara tahunan (year on year/yoy). Pertumbuhan tersebut seiring dengan mulai berjalannya aktivitas ekonomi dari sejumlah segmen.

“Secara overall pada kuartal I-2022 kami optimis pertumbuhan kredit mengalami tren yang positif pada kisaran 6persen sampai 7 persen,” kata Direktur Keuangan BNI Novita Widya Anggraini.

Menurut Novita, pertumbuhan kredit pada kuartal I tahun ini diyakini lebih tinggi dibandingkan dengan kredit akhir 2021 yang meningkat 5,4 persen (yoy). Artinya, terdapat tren perbaikan pada permintaan dan penyaluran kredit di BNI.

 “Peningkatan sekitar 6 persen hingga 7 persen tersebut didukung oleh berbagai sektor industri, di antaranya sektor manufaktur, sektor konstruksi, serta pemulihan pada sektor perdagangan dan sektor transportasi atas kelonggaran kebijakan pemerintah terkait Covid-19,” jelas Novita.

Editor : A.R Bacho

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut