JAKARTA, iNewsSerpong.id - Mercedes-Benz perkenalkan tiga model sekaligus dalam acara tahunan Mercedes-Benz Star Drive pada 14 Juli-17 Juli 2022 di Senayan City, Jakarta. All New Mercedes-Benz C-Class resmi menyapa pasar Indonesia.
Ketiganya, antara lain The All New C-Class (C 200 Avantgarde Line dan C 300 AMG Line) dan The new CLS 350 AMG Line Coupé. ”C-Class merupakan model terlaris Mercedes-Benz di dunia, termasuk Indonesia.
Sejak 1982, lebih dari 10 juta Mercedes-Benz C-Class terjual di seluruh dunia,” beber Choi Duk Jun, President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia. Di Indonesia, total penjualan C-Class telah melebihi 32.000 unit, menjadikan C-Class salah satu model terlaris selama 51 tahun Mercedes-Benz di Indonesia.
Mobil tersebut diproduksi di pabrik Mercedes-Benz di Wanaherang, Bogor. C 200 Avantgarde Line Perubahan di All New C-Class terlihat dari eksterior yang lebih sporty. Pada model C 200 Avantgarde Line, ada elemen dekoratif single louvre serta elemen krom pada radiator grille dan front apron.
C 200 Avantgarde Line. (Foto : Mercedes-Benz Indonesia)
Adapun C 300 AMG Line adalah model pertama di Indonesia yang memiliki desain grill krom baru yang disebut Mercedes-Benz pattern. Pada bagian interior, All New C-Class memiliki desain modern dan mewah dengan dasbor terbagi di atas dan bawah.
Pada bagian pengemudi, tersedia layar LCD resolusi tinggi berukuran 12,3 inci, membedakan tampilan model ini dengan model lainnya yang menggunakan layar bulat klasik.
Central display dari The All New C-Class juga berbeda, dengan layar sentuh dengan ukuran 11,9 inci yang seolah-olah mengambang di trim mobil. Untuk kenyamanan, dimensi mobil lebih besar.
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait