Ngeri, Pemimpin Chechnya Kadyrov Desak Putin Pakai Senjata Nuklir di Ukraina

Umaya Khusniah
Ramzan Kadyrov, pemimpin wilayah Chechnya dorong penggunaan senjata nuklir lawan Ukraina. (Foto: Reuters)

"Ukraina yang terhormat - hari ini angkatan bersenjata Ukraina ... membebaskan dan menguasai permukiman Lyman, wilayah Donetsk," kata salah satu tentara. 

Di akhir video, sekelompok tentara Ukraina melemparkan bendera Rusia dari atap gedung. Mereka lantas mengibarkan bendera Ukraina.

Rusia telah menggunakan Kota Lyman sebagai pusat logistik dan transportasi untuk operasinya di utara wilayah Donetsk. Penguasaan Kota Lyman menjadi keuntungan terbesar Ukraina sejak serangan balasan kilat di wilayah timur laut Kharkiv bulan lalu.

Zelensky menjanjikan keberhasilan yang lebih cepat di Donbass yang mencakup wilayah Donetsk dan Luhansk yang sebagian besar berada di bawah kendali Rusia.

"Selama seminggu terakhir, jumlah bendera (berkibar) Ukraina di Donbass telah meningkat. Akan ada lebih banyak dalam seminggu," katanya dalam pidato video malam.

Dia juga menunjukkan pasukan Ukraina telah merebut Desa Torske, di jalan utama keluar dari Lyman ke timur.

(*)



Editor : Syahrir Rasyid

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.

Artikel Terkait

BERITA POPULER +
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network