11 Amalan Ringan Disukai Allah Karena Berpahala Besar, Lengkap dengan Hadits

Kastolani
Amalan ringan berpahala besar yang disukai Allah perlu diamalkan tiap waktu. (Foto: Freepik)

9. Membaca Sholawat

Amalan ringan berpahala besar berikutnya yakni membaca sholawat. Ada banyak keutamaan membaca sholawat Nabi mulai mendapat syafaat, diaminkan malaikat dan diangkat derajatnya.

حَدَّثَنَا أَنَسُ بْنُ مَالِكٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ صَلَّى عَلَيَّ صَلَاةً وَاحِدَةً صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ عَشْرَ صَلَوَاتٍ وَحُطَّتْ عَنْهُ عَشْرُ خَطِيئَاتٍ وَرُفِعَتْ لَهُ عَشْرُ دَرَجَاتٍ

Telah menceritakan kepada kami Anas bin Malik dia berkata; Rasulullah Shalallah Alaihi Wa Sallam bersabda: "Barangsiapa bershalawat kepadaku satu kali, maka Allah akan mengucapkan shalawat kepadanya sepuluh kali, dihapuskan darinya sepuluh kesalahan, dan ia diangkat sepuluh derajat untuknya." (HR. Nasai) [ No. 1297 Maktabatu Al Maarif Riyadh] Shahih).

10. Membaca Ayat Kursi

Amalan ringan berpahala besar lainnya yakni membaca Ayat Kursi.

Dalam kitab Nawadiril Ushul diriwayatkan bahwa Malaikat Jibril ailihi salam bertemu dengan Nabi Musa. Malaikat Jibril berkata: “Sesungguhnya Tuhanmu mengatakan bahwa barangsiapa membaca sekali dalam selesai salat fardhu:

“Sesungguhnya siang dan malam itu ada 24 jam dan pada setiap 1 jam diangkat sebanyak 70 juta kebaikan bagi orang yang membacanya dan para Malaikat akan sibuk mencatat (besarnya kebaikan) dari bacaan itu.”

11. Membaca Al Quran

Amalan ringan berpahala besar selanjutnya yakni membaca Al Quran.

Membaca Alquran akan mendapatkan pahala yang berlipatganda dan kebaikan dari Allah SWT sebagai manusia yang soleh.

Seperti hadits riwayat dari At Tiirmidzi bahwa : “Barang siapa yang membaca satu huruf saja dari kitabullah maka seseorang akan mendapatkan kebaikan satu kali. tetapi setiap kebaikan akan dibalas dengan sepuluh kalinya.”

Demikian ulasan mengenai amalan ringan berpahala besar yang perlu diamalkan setiap waktu karena besar keutamaannya.

Wallahu A'lam (*)



Editor : Syahrir Rasyid

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.

Artikel Terkait

BERITA POPULER +
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network