Komisi Informasi Pusat Ingatkan Semua Penyelenggara Pemilu Komitmen soal Keterbukaan Informasi

Vitrianda Hilba Siregar
Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat Arya Sandhiyudha. Foto: Dok

JAKARTA iNewsSerpong.id - Komisi Informasi Pusat (KIP) mengingatkan kepada penyelenggara pemilihan umum (pemilu) mulai tingkat nasional, provinsi, kabupaten/kota hingga kecamatan dan desa sungguh-sungguh memperhatikan keterbukaan informasi publik.

Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat Arya Sandhiyudha menjelaskan, pihaknya sangat berharap bagi penyelenggara pemilu yakni KPU, Bawaslu dan DKPP yang berada di tingkat pusat agar menunjukkan komitmennya memberi ruang keterbukaan informasi publik, terutama sekali pada tahun 2023 mendatang.

"Tahun 2023 sudah dimulai tahun politik, maka penting sekali bagi badan publik untuk terbuka secara berkala atau serta merta memberikan informasi yang diperlukan publik," sebut Arya, Ahad 25 Desember 2022.

Arya melanjutkan, keterbukaan informasi publik secara berkala oleh lembaga penyelenggara pemilu akan berdampak terhadap partisipasi politik warga pada Pemilu 2024 mendatang.

Misalnya saja, penyelenggara pemilu perlu secara berkala memberikan informasi valid tentang hak pilih warga, bagaimana bila terjadi kendala dan apa solusinya harus disampaikan secara gamblang dan lengkap.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network