24 Emiten Siap Rights Issue, Mayoritas Sektor Keuangan  

Dinar Fitra Maghiszha
24 Emiten Masuk Pipeline Rights Issue, Ini Daftarnya. (Foto MNC Media).

 

 

 

JAKARTA,iNewsSerpong.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat 24 perusahaan berencana melaksanakan penambahan modal melalui mekanisme hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue di tahun ini.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna mengatakan,  BEI mendata per 31 Maret 2023. Sektor keuangan menjadi yang terbanyak menerbitkan rights issue dengan 8 emiten. Disusul Posisi sektor Consumer Cyclicals sebanyak 6 perusahaan, sedangkan Non-Cyclicals mencapai 4 emiten.

"8 perusahaan dari sektor financials," kata Nyoman kepada wartawan pasar modal, Senin (3/4/2023).

Sebanyak 3 perusahaan datang dari sektor energi. Sedangkan 1 perusahaan masing-masing mewakili sektor bahan baku, teknologi, dan transportasi-logistik.

Sejumlah sektor yang nihil adalah kesehatan, industri, infrastruktur, dan properti-real estate.

Hingga Selasa (4/3), sebanyak 14 perusahaan telah menerbitkan rights issue sepanjang 2023. Total dana yang dihimpun mencapai Rp14,2 triliun.(*

 

Editor : A.R Bacho

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network