JAKARTA,iNewsSerpong.id – Dibalik kelucuan yang dimiliki pelawak Sule alias Entis Sutisna, mengalir darah entrepreneurship atau wirausaha dalam tubuhnya. Mantan suami Natalie Holscher ini memiliki dua perusahaan yang eksis sejak lama.
Sule berhasil mengumpulkan pundi-pundi kekayaannya lewat peran kocaknya dalam sitkom ataupun film lawak. Hasil dari jerih payah di dunia entertainment ini kemudian dijadikan modal guna merintis usaha hingga akhirnya sebesar sekarang. Lantas apa saja perusahaan yang berada di nauang usahanya itu? Simak penjelasan yang kami himpun dari Okezone dengan judul ‘9 Sumber Kekayaan Sule, Punya 'Pabrik' Uang dari Kuliner hingga Juragan Kos-kosan.’
Perusahaan yang Ternyata Milik Sule
Setridaknya ada dua jenis usaha milik sule yang bisa Anda ketahui, apa saja itu:
1. Parte Ceker Rempah
Ini merupakan usaha kuliner miliknya. Bernama Parte Ceker Rempah. Usaha ini digelutinya sejak lama, saat awal usaha ini berada di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.
Sesuai namanya, menu andalan dari Sule yakni ceker. Usaha Sule ini sudah berjalan dari April 2019. Ayah empat anak cukup sukses dalam menjalankan bisnis kuliner dengan banyak pengunjung yang datang ke sana setiap harinya.
Kini usaha ini telah berkembang dan membuka cabang dibeberapa tempat, tidak hanya Jakarta melainkan Purwokerto dan Bandung.
2. Clothing Line
Selain itu ia juga membuka usaha clothing atau toko baju. Hal itu dilakukannya saat bersama istri pertamanya, almarhum Lina Jubaedah, Sule rupanya sudah membangun bisnis clothing line dan membuka toko baju di Bandung.
2 Perusahaan yang Ternyata Milik Sule. (FOTO : MNC MEDIA)
Usaha Lainnya
Selain itu ia juga membuka beberapa usaha lainnya mulai dari konten YouTube hingga bisnis kos-kosan. Kesemuanya itu ia kelola melalui campur tangan pihak lain.
Itulah penjelasan perusahaan yang ternyata milik Sule. Semoga informasi ini berguna bagi Anda dan menambah wawasan.(*)
Editor : A.R Bacho
Artikel Terkait