Dihuni Terduga Teroris, Kontrakan di Pasar Kemis Tangerang Digeledah Densus 88

Isty Maulidya
Densus 88 Antiteror Polri menggeledah kontrakan terduga teroris di kawasan Pasar Kemis, Tangerang. (Foto: Isty Maulidya)

TANGERANG, iNewsSerpong.id - Satu unit kontrakan di Kampung Gelam Barat, Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang,  digeledah Densus 88 Antiteror Polri, pada Sabtu (16/12/2023). Tindakan ini merupakan tindak lanjut dari penangkapan terhadap terduga teroris berinisial S di Ngawi, Jawa Timur (Jatim).

Kapolres Kota Tangerang, Kombes Sigit Dany, menyatakan bahwa pihaknya  membantu Densus 88 dalam mengamankan lokasi rumah terduga teroris dan hanya melakukan pendampingan, ungkapnya melalui pesan singkat pada Senin (18/12/23).

Warga setempat juga mengetahui proses penggeledahan itu. Salah seorang warga yang akrab disapa Bang Man mengatakan bahwa penggeledahan terjadi pada pukul 10.00 WIB, namun penghuni rumah sedang pergi, ujarnya.

Kontrakan tersebut telah ditempati selama 6 bulan. Sebelum penggeledahan, penghuni kontrakan sempat pamit ke warga untuk pulang ke kampung halaman.

Penghuni kontrakan dikenal dengan panggilan Akang. Dia adalah sosok yang dermawan dan bekerja sebagai pedagang kopi keliling.
 
Warga tidak memiliki kecurigaan terhadapnya karena dia berbaur dengan baik dan tidak sombong. Meskipun dia sering membawa laptop saat berangkat dagang, tidak ada gerak-gerik aneh yang mencurigakan, tuturnya.

Selama penggeledahan, Bang Man melihat barang elektronik dibawa oleh petugas.
 
Kontrakan tersebut saat ini tampak sepi, dan tidak ada garis polisi yang dipasang di lokasi penggeledahan. 
Beberapa barang yang diduga milik terduga teroris masih terlihat berada di dalam kontrakan 

 

Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Densus 88 Geledah Kontrakan Terduga Teroris di Pasar Kemis Tangerang ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/news/megapolitan/densus-88-geledah-kontrakan-terduga-teroris-di-pasar-kemis-tangerang/all.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

Editor : A.R Bacho

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network