BSD City dan Beam Mobility Kolaborasi jadi Angkutan Ramah Lingkungan Sepanjang GIIAS 2024

Sujoni
Transportasi berbasis IoT (Internet of Things) tersedia di dua area parkir kendaraan lokasi Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. (Foto: Ist)

SERPONG CITY, iNewsSerpong.id - BSD City dan Beam Mobility kolaborasi memberi dukungan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Pengunjung GIIAS 2024 dapat dengan mudah mengakses armada Beam Mobility untuk berkendara dari parkiran menuju lokasi pameran.

Transportasi berbasis IoT (Internet of Things) itu tersedia di dua area parkir kendaraan.

Solusi Mobilitas Inovatif

Country Lead Beam Mobility Indonesia, Ricky Sjofyan, menyebutkan bahwa ini merupakan kali pertama Beam Mobility hadir pada GIIAS.

"Dukungan yang kami berikan merupakan langkah memperkenalkan solusi mobilitas inovatif kami kepada masyarakat, serta memberikan pengalaman yang lebih baik dan efisien bagi para pengunjung pameran," kata Ricky, Minggu (21/7/2024).

Armada Beam dapat digunakan oleh pengguna GIIAS guna memudahkan mobilisasi mereka ketika berada di lokasi parkir menuju ke lokasi eksibisi.

Beam Mobility berkomitmen untuk terus mendukung inisiatif yang mendorong inovasi dan keberlanjutan dalam sektor transportasi.

Editor : Syahrir Rasyid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network